Lebih dari Setengah Abad
Turut Membangun Negeri

Kunci sukses kami adalah stabilitas mutu

 

Lebih dari Setengah Abad Turut Membangun Negeri

Komitmen dan kerja keras.

Itulah modal utama kami - Industrial by Argo Manunggal (IAM) - dalam perjalanan turut membangun negeri. Komitmen ini dibuktikan dengan terus berinovasi untuk menyediakan produk-produk yang berkualitas untuk digunakan oleh konstruksi pembangunan bagi masyarakat Indonesia.

Selama lebih dari setengah abad, IAM yang merupakan holding dari Cakrasteel, Pralon, dan Fumira senantiasa bekerja keras membangun bangsa dalam bidang konstruksi, bahan bangunan, dan industri. Sejak berdirinya di tahun 1962, dimulai dari Pralon, Fumira, dan kemudian Cakrasteel, IAM sudah menempuh perjalanan yang luar biasa yang mengantarkannya menjadi salah satu perusahaan penyedia bahan bangunan terdepan di Indonesia. Saat ini produk-produk terbaik IAM sudah hadir di lebih dari 100 kota di Indonesia.

Sebagai perusahaan penyedia produk konstruksi terkemuka, IAM terus mengikuti perkembangan teknologi dan mencoba hal baru untuk memenuhi kebutuhan masyarakat yang juga ikut berkembang.

Tentang
Kami

Baja adalah komponen penting dalam konstruksi dan infrastruktur yang mendukung perkembangan ekonomi Indonesia. Karena itulah pada tahun 1968 Grup Argo Manunggal terjun ke industri baja dengan membangun pabrik lempengan baja bekerja sama dengan sebuah firma dari Jepang. Pabrik ini berkembang menjadi fasilitas pelelehan baja.

Kami adalah salah satu produsen baja terbesar di Indonesia dengan kapasitas produksi 500.000 ton tulangan baja. Termasuk tulangan kecil untuk perumahan, tulangan besar untuk bangunan tinggi, bendungan, dan jembatan, juga tulangan pipih, runcing, dan miring.

Faktor kunci untuk bisa berproduksi dalam skala ini adalah komitmen terhadap kualitas. Ini dibuktikan dengan pemenuhan standar sertifikasi ISO 9002 untuk semua produk baja. Selain itu, integrasi penuh divisi pabrik baja di dalam Grup memastikan efisiensi optimal untuk semua tahapan proses produksi

Saat ini, selain untuk memenuhi permintaan lokal yang tinggi, kami juga sudah melebarkan sayapnya ke pasar luar negeri seperti Singapore, Thailand, China, dan Timur Tengah. Kami membangun hubungan kepercayaan yang kuat dengan semua pelanggan dengan cara menjaga kualitas dan memastikan bahwa pengiriman produk selalu tepat waktu.

+58 Tahun

Turut Membangun Negeri

+1670

Sumber daya pekerja yang loyal dan ahli dalam bidangnya

+1200

Pelanggan B2B & B2C

+8000

Karya untuk negeri

5 Pabrik

Manufaktur

pralon

Karya untuk negeri

Kami adalah rekan anda dan akan membantu anda dengan semua kebutuhan teknis, termasuk analisa, edukasi, dan pemecahan masalah secara kreatif.

Kami adalah ahlinya dalam kebutuhan industri. Kami mengerti apa yang bisa dicapai dengan menggunakan produk dan jasa industri. Silakan unduh data teknis produk kami beserta contoh kasusnya untuk mempelajari bagaimana kami membantu produk dan jasa industri berfungsi lebih baik untuk pelanggan kami.

Produk Inovasi Lembaran Baja Terbaik di Indonesia

FUMIRA adalah produsen terbesar baja lembaran galvanis dan pelopor yang menggunakan teknologi Continuous Galvanizing Line (CGL) dengan system Non-Oxidation Furnace (NOF).

Lembaran baja galvanis Fumira memiliki kualitas lapisan seng terbaik yang dapat ditekuk ke nol celah ketebalan tanpa retak atau terkelupas, sangat ideal untuk keperluan industri Anda, seperti:

  • Konstruksi dan otomotif (saringan oli udara)
  • Badan mobil
  • Rangka baja
  • Partisi
  • Atap
  • Dinding
  • Dek

Kami terus berinovasi sejak tahun 1970 dan berkomitmen penuh untuk menjadi mitra bisnis & melayani kebutuhan Anda.

fumira
pralon

Keunggulan Kompetitif

(HSLA baja tulangan cakra steel)

Kami mengerti luar dalam proses pembuatan berbagai jenis produk dan jasa baja. Kami bisa menerapkan pengalaman kami yang luas untuk membantu memecahkan masalah dan memaksimalkan peluang di pasar anda.

Sementara yang lain lebih mementingkan solusi dalam penyediaan barang, kami akan menggunakan pengalaman kami dalam mengerti pasar, keahlian teknis, juga solusi dan dukungan bisnis untuk mengejar kesempatan yang nyata. Kami memiliki solusi untuk setiap kesempatan.

Pipa Besi, Pipa Plastik, Pipa Pralon? Apa Sih Bedanya?

Memilih pipa untuk kebutuhan bangunan seperti, rumah, gedung, pabrik, atau industri bisa saja membingungkan. Ada banyak pilihan yang bisa kita pilih, tapi banyaknya jenis pipa yang dipasarkan seringkali membuat kita bingung. Apalagi kalau sudah beli, terus salah pilih pipa.

CSR AMG Industrial

Ada baiknya mengenal sebelum membeli. Yuk, kita kenali dulu jenis pipa di pasaran!

Pipa Besi Ledeng vs Pipa Paralon

Kalau kita melihat berbagai bangunan tua, besar kemungkinan kita juga akan menemukan pipa ledeng besi juga. Hal tersebut karena pipa besi sudah dipakai sejak zaman dahulu. Di zaman sekarang, pipa paralon lebih banyak digemari dan laku di pasaran.

Keunggulan dan Kekurangan Pipa Besi

Pipa besi sebenarnya merupakan bahan besi yang cukup tangguh. Jika terawat, pipa besi dapat awet dan bertahan lama. Pipa besi juga dapat bertahan pada suhu yang sangat tinggi, bahkan cukup tahan apabila terjadi kebakaran pada bangunan. Tapi, pernah kebayang gak air di dalam pipa jadi beku karena suhu di sekitar pipa besi terlalu dingin. Ya, karena sifat konduktivitas besi yang cukup tinggi, aliran air atau gas bisa beku atau bahkan meledak kalau kondisi di sekitaran pipa memiliki suhu yang cukup ekstrim.

Walaupun tangguh, pipa besi juga memiliki kelemahan lainnya, terutama dalam hal perawatan. Jika tidak dirawat, apalagi jika ditambah dengan buruknya lingkungan sekitar dan kandungan pada cairan atau gas yang dialirkan di dalamnya yang mudah bereaksi dengan besi, akan membuat pipa besi mudah berkarat. Tentu saja, kita tidak mau air yang kita gunakan sehari hari terdapat kontaminasi karat atau zat berbahaya lainnya.

Butuh biaya yang cukup besar untuk melakukan perawatan dan pemeliharaan pada pipa besi. Investasi yang bisa kita lakukan untuk hal lainnya, bisa-bisa habis hanya untuk perawatan pipa.

“Lantas apa alternatif yang dapat digunakan?”

Pipa Paralon Sebagai Pilihan Yang Lebih Ideal

Pipa paralon merupakan pilihan yang ideal sebagai pengganti pipa besi. Paralon pada dasarnya merupakan pipa plastik. Kata Paralon sendiri merupakan kata generik yang identik dengan merek dagang ‘Pralon’. Tidak asing kan? Pralon merupakan merek pipa plastik yang berkualitas sampai-sampai pipa plastik sering juga dipanggil pipa paralon.

Berbagai Jenis Pipa Plastik

Salah satu pertanyaan yang paling umum muncul adalah, “Apakah semua pipa plastik sama?”

Tentu saja tidak. Ada banyak juga ragam dan jenis pipa plastik yang beredar di pasaran. Misalnya, pernah dengar pipa PVC?

Pipa PVC

PVC atau polivinil klorida merupakan jenis olahan plastik yang sering sekali kita jumpai pada barang-barang plastik. Plastik ini jenis inilah yang digunakan dalam pembuatan pipa PVC. Pipa PVC bersifat lentur dan fleksibel. Namun plastik PVC memiliki tendensi untuk terkontaminasi terhadap air atau cairan lainnya pada suhu yang tinggi. PVC memiliki saudara yang disebut uPVC.

Pipa uPVC

uPVC atau unplasticized polyvinyl chloride, merupakan salah satu pipa plastik yang diproduksi oleh Pralon. Kelebihan pipa uPVC Pralon dibandingkan dengan PVC biasa terletak pada campuran bahan uPVC yang tidak mengandung BPA dan Phthalates. Kedua bahan tersebut membuat pipa PVC biasa lentur dan dapat mengkontaminasi aliran air didalamnya. uPVC sering digunakan untuk pipa ledeng dan saluran air lainnya, dan merupakan salah satu pipa murah namun tangguh di berbagai belahan dunia. Sifatnya yang kaku namun tidak mudah pecah dan rusak, dapat menggantikan pipa besi atau ledeng yang dahulu sering diandalkan. Tidak perlu khawatir akan karat, perawatan pipa uPVC lebih mudah dan friendly tentunya.

Pipa PE

“Pipa Jenis PE? Apa lagi tuh?”

Pipa PE atau Polietilen merupakan pipa plastik yang juga diproduksi oleh Pralon merupakan jenis pipa yang juga banyak beredar dipasaran. Sekitar 90% gas alam di dunia dialirkan dengan pipa PE. Bahan dasar Polietilen yang digunakan pada produksi pipa plastik, memiliki karakteristik yang lebih fleksibel dibandingkan pipa PVC. Namun PE, memiliki ketahanan yang lebih baik terhadap tekanan dan suhu pada gas atau air di dalamnya. Bahkan pipa PE seperti yang diproduksi Pralon, dapat bertahan pada suhu dibawah nol hingga panas api tertentu.

Karena memiliki kelebihan yang banyak seperti pipa uPVC dan dapat diandalkan, pipa PE biasanya digunakan oleh industri pertambangan dan manufaktur besar yang mementingkan ketahanan yang sangat baik.

Sudah siap berburu pipa?

Pipa uPVC dan PE bisa menjadi alternatif yang murah, tidak korosif, mudah perawatannya, kuat, dan tahan banting. Jika kita ingin cari pipa, tentu saja Pralon menjadi produk yang bisa diandalkan. Pralon memiliki banyak pilihan yang tidak bikin pusing, dan terjamin kualitasnya.

Hubungi Kami

Kami selalu mencari kesempatan untuk terkoneksi dengan mereka yang memiliki minat yang sama dalam mewujudkan masa depan yang berkelanjutan.

Wisma Argo Manunggal, Lt. VIII Jl. Gatot Subroto, Kav. 22 Jakarta 12930, Indonesia

or contact us at: